Pada hari Kamis, 9 Maret 2023, Kelompok 1 PkM Prodi Sastra Inggris Fakultas Adab dan Bahasa UIN Raden Mas Said Surakarta yang diketuai oleh Dr. SF. Luthfie Arguby Purnomo, S.S, M.Hum., dan beranggotakan Dr. Hj. Lilik Untari, S.Pd, M.Hum, SF. Lukfianka Sanjaya, M.Hum, serta Wildi Adila, S.Pd.I, M.A melaksanakan Program Pengabdian kepada Masyarakat dengan tema Teatrikalisasi Hijab untuk Identitas Aktris Muslimah. Kegiatan ini dimulai dengan registrasi peserta pada pukul 08.00-08.30, di mana para peserta menandatangani daftar hadir dan masing-masing mendapatkan tas sebagai souvenir dari panitia penyelenggara. Kegiatan ini dilaksanakan di base camp teater Theater in The Mist, yang berlokasi di Sumber RT 03 RW 03, Banjarsari Surakarta.

PKM SI TEATRIKALISASI 2

Pada pukul 08.30, acara dimulai dengan pembukaan dan sambutan yang disampaikan oleh SF. Lukfianka Sanjaya, M.Hum. Berikutnya, acara dilanjutkan dengan paparan materi pertama terkait tema pengabdian, yakni teatrikalisasi hijab yang disampaikan oleh Dr. SF. Luthfie Arguby Purnomo, S.S, M.Hum. Dalam materinya, beliau menyampaikan tiga topik utama, yaitu seni teater, serta make up dan hijab dalam seni teater. Materi pertama ini berlangsung mulai pukul 09.00 dan selesai pukul 12.00. Selanjutnya, pukul 12.00-13.00 dimanfaatkan untuk sesi ishoma, saat para peserta menerima snack dan makan siang.

PKM SI TEATRIKALISASI 3

Setelah ishoma, kegiatan dilanjutkan dengan materi praktik make up, dress, dan sesi tanya jawab. Pada sesi ini, para peserta dibagi menjadi beberapa kelompok untuk mempraktikkan teknik make up yang telah disampaikan di sesi sebelumnya. Para peserta begitu antusias pada sesi kedua ini karena hampir semunya memiliki passion dalam hal make up. Mereka diminta untuk mengaplikasikan teknik make up dengan tema Nordic dengan fokus pada covering face, shading, eye make up, dan lipstick. Selain make up, para peserta juga mendandani model dari masing-masing grup dengan balutan dress dan hijab yang senada dengan tema Nordic. Sesi kedua diakhiri dengan presentasi hasil make up dan dress dari masing-masing kelompok di hadapan peserta lain hingga pukul 16.00.

Acara diakhiri pada pukul 16.00 dengan penutup dan penyampaian kesimpulan. Pada kesempatan ini, peserta juga diminta untuk memberikan feedback tentang kegiatan yang telah dilaksanakan dari pagi hingga sore hari tadi. Di akhir sesi, segenap panitia pelaksana menyampaikan ucapan terima kasih kepada para peserta dan berharap agar ilmu yang didapat dari kegiatan ini bisa bermanfaat.