Prodi Sastra Inggris IAIN Surakarta mengadakan program Magang 1 di MSV Studio Yogyakarta pada tanggal 25 Juni 2019. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa semester 5 Prodi Sastra Inggris sejumlah 120 mahasiswa. Kegiatan magang 1 ini didampingi oleh dosen pembimbing lapangan yakni Robith Khoiril Umam dan Yustin Sartika. Dalam kegiatan magang tersebut, mahasiswa memperoleh gambaran langsung mengenai proses pembuatan film animasi dari proses pre-production, production dan post-production. Dalam proses pre-production mahasiswa belajar bagaimana mencari ide atau konsep yang dilanjutkan dengan pembuatan sketsa karater,pembuatan skenario/script, serta proses pengisian suara(dubbing karakter) dan back sound. Pada tahap Production, Mahasiswa belajar tentang bagaimana film animasi tersebut dibuat dari proses modelling, texturing, lighting hingga rendering.  Pada tahap post-production, mahasiswa belajar bagaimana finalisasi sebuah karya animasi dibuat yakni dari proses editting animation & voice serta tahap previewing sebelum karya tersebut secara sempurna selesai.

Dalam kegiatan magang tersebut, mahasiswa bisa merasakan langsung suasana kerja di studio animasi tersebut karena pihak MSV memberikan akses untuk memasuki divisi-divisi atau unit kerja di studio animasi tersebut.“Salah satu tujuan program ini adalah untuk memberikan pengalaman dan gambaran langsung kepada mahasiswa Sastra Inggris tentang pembuatan film animasi serta gambaran dunia kerja yang mungkin di masa mendatang akan mereka tekuni setelah lulus,” kata Robith, salah satu dosen pendamping lapangan yang turut serta dalam kegiatan magang tersebut.

Arta, Public Relation dari MSV, mengatakan bahwa MSV Studio Jogja merupakan salah satu studio animasi terbesar di Indonesia. MSV studio sudah menghasilkan banyak karya yang memeroleh pengakuan secara global. Salah satunya adalah film animasi yang berjudul ‘Battle of Surabaya” yang telah memperoleh lebih dari 20 peghargaan international. “Menghasilkan karya yang diakui secara global tanpa meninggalkan nilai-nilai lokal merupakan sebuah prinsip yang harus dijunjung di MSV studio,” jelas Arta.

Kegiatan magang 1 Prodi Sastra Inggris IAIN Surakarta di MSV Studio diawali dengan kegiatan menonton langsung salah satu karya yang diproduksi di studio tersebut, yakni Battle of Surabaya.  Film animasi ini berlatar perjuangan bangsa Indonesia dalam perang di Surabaya pada tahun 1945. Setelah menyaksikan film animasi tersebut, mahasiswa dibagi kedalam kelompok-kelompok untuk keliling studio dan melihat langsung proses pembuatan film animasi. Kelompok-kelompok tersebut didampingi oleh dua student staff yang disediakan oleh pihak MSV Studio sehingga mahasiswa bisa bertanya langsung atau menyimak penjelasan-penjelasan dari pemandu tersebut sembari berkeliling ke divisi-divisi di studio tersebut.(Rob/FABPress)