Program Studi Tadris Bahasa Indonesia Jalin Kerja Sama Tingkatkan Mutu Pendidikan Bahasa Indonesia

KabarFAB – Program Studi Tadris Bahasa Indonesia (TBI) Fakultas Adab dan Bahasa UIN Surakarta semakin memantapkan langkahnya dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Sebuah langkah strategis yang dilakukan adalah dengan menjalin kerja sama dengan tiga program studi sejenis dari PTKIN lain.

Penandatanganan perjanjian kerja sama yang dilangsungkan di Hotel Shakti Bandung ini dihadiri langsung oleh Koordinator Program Studi TBI UIN Surakarta, Elita Ufiana, M.A., Abdul Mukhlis, M.Pd. dari UIN KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan, Dr. Yeti Heryati, M.Pd. dari UIN Sunan Gunung Djati Bandung, dan juga Agita Misriani, M.Pd. dari IAIN Curup Bengkulu.

Elita Ufiana mengungkapkan, “Kerja sama ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka. Kami berharap sinergi ini dapat menghasilkan inovasi-inovasi baru yang akan memberikan dampak positif bagi perkembangan pendidikan Bahasa Indonesia.”

Selain itu, kerja sama ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat bagi mahasiswa, seperti kesempatan untuk belajar dengan dosen dari berbagai universitas, mengikuti perkuliahan online bersama, dan terlibat dalam proyek penelitian berskala lebih besar.

Dengan adanya kerja sama ini, mahasiswa tidak hanya akan mendapatkan ilmu yang lebih luas, tetapi juga pengalaman belajar yang lebih kaya. Selain itu, kerja sama ini juga diharapkan dapat meningkatkan kualitas lulusan Tadris Bahasa Indonesia, sehingga lebih siap menghadapi tantangan dunia kerja yang semakin kompetitif.

Humas FAB
Humas FAB