Koordinator Program Studi Tadris Bahasa Indonesia Jadi Narasumber dalam ToT BIPA di UNIKAL
KabarFAB – Universitas Pekalongan (UNIKAL) menggelar Training of Trainers (ToT) bagi para pengajar BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) sebagai bagian dari upaya peningkatan kualitas pembelajaran bagi mahasiswa asing. Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari berbagai institusi yang memiliki pengalaman dalam pengajaran BIPA, salah satunya adalah Elita Ulfiana, M.A., Koordinator Program Studi Tadris Bahasa Indonesia (TBI) Fakultas Adab dan Bahasa UIN Raden Mas Said Surakarta sekaligus Koordinator Pendidikan dan Pelatihan APPBIPA (Afiliasi Pengajar dan Pegiat Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing) Jawa Tengah.



Selain Elita Ulfiana, ToT ini juga menghadirkan Citra Aniendita, M. Hum. dari KKLP BIPA Balai Bahasa Jawa Tengah serta Dr. Wati Istanti, M. Pd., Ketua APPBIPA Jawa Tengah. Mereka berbagi wawasan mengenai standardisasi BIPA, strategi dan metode mengajar BIPA, serta pengembangan bahan ajar dan media pembelajaran yang inovatif.
Dalam sesi pemaparannya, Elita Ulfiana menekankan pentingnya perancangan bahan ajar yang tidak hanya mengajarkan bahasa Indonesia secara struktural, tetapi juga memasukkan unsur budaya dan nilai-nilai lokal. Dengan pengalamannya dalam mengajar mahasiswa asing di UIN Raden Mas Said Surakarta, ia juga membagikan beberapa pendekatan yang telah diterapkan dalam program BIPA di kampusnya, yang saat ini diikuti oleh mahasiswa dari Thailand dan Filipina.
Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 hingga 15.00 WIB ini diikuti oleh peserta yang terdiri dari dosen dan praktisi BIPA di lingkungan Universitas Pekalongan. Para peserta aktif berdiskusi dan berbagi pengalaman mengenai tantangan serta solusi dalam mengajarkan bahasa Indonesia kepada penutur asing.
Dengan terselenggaranya ToT ini, diharapkan semakin banyak tenaga pengajar yang memiliki pemahaman mendalam tentang strategi pembelajaran BIPA, sehingga kualitas pengajaran dapat terus meningkat dan menarik lebih banyak peminat dari luar negeri untuk belajar bahasa Indonesia.