Program Studi Bahasa dan Sastra Arab Raih Akreditasi Unggul: Tonggak Baru Program Studi Bahasa dan Sastra Arab di Indonesia
KabarFAB – Suasana sukacita menyelimuti civitas akademika Fakultas Adab dan Bahasa UIN Raden Mas Said Surakarta, khususnya Program Studi Bahasa dan Sastra Arab (BSA). Pasalnya, prodi yang berdiri di tahun 2015 yang lalu dan langsung mendapatkan akreditasi A pada akreditasi pertamanya. Baru saja meraih predikat akreditasi unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) melalui Insturumen Suplemen Konversi (ISK) yang diajukan pada bulan Oktober yang lalu dengan nomor SK 7134/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/XII/2024.

Pencapaian ini merupakan buah dari kerja keras dan dedikasi seluruh komponen di dalam prodi dan fakultas. Mulai dari dosen-dosen berkompeten yang memiliki latar belakang pendidikan tinggi baik di dalam maupun luar negeri, tenaga kependidikan yang profesional, hingga mahasiswa yang aktif dan berprestasi.
Akreditasi Unggul yang telah diraih oleh Prodi BSA ini merupakan hasil dari kurikulum yang dirancang secara cermat untuk memenuhi kebutuhan pasar kerja dan perkembangan ilmu pengetahuan. Materi perkuliahan tidak hanya mencakup aspek linguistik, sastra, dan budaya Arab tetapi juga keahlian yang relevan dengan dunia kerja. Selain itu, Fakultas Adab dan Bahasa selaku Unit Pengelola Program Studi (UPPS) memberikan fasilitas serta sarana-prasarana yang mendukung seluruh kegiatan akademik maupun non-akademik mahasiswa.
Dengan diraihnya akreditasi unggul, Prodi BSA akan terus meningkatkan kualitas lulusan agar mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional. Dosen dan mahasiswa Prodi BSA akan didorong untuk lebih produktif dalam melakukan penelitian dan mempublikasikan hasil penelitiannya. Selain itu, Prodi BSA juga akan memperluas jaringan kerjasama dengan lembaga-lembaga luar negeri untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian.
Prof. Dr. H. Imam Makruf, S.Ag., M.Pd. Dekan Fakultas Adab dan Bahasa menyampaikan ucapan selamat atas pencapaian ini dan berharap Prodi BSA dapat terus berkembang menjadi program studi yang lebih baik lagi. “Prestasi ini merupakan bukti bahwa Fakultas Adab dan Bahasa terus berkomitmen untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas dan mampu berkontribusi bagi masyarakat,” ujarnya.
Prof. Dr. Toto Suharto, S.Ag., M.Ag. Rektor UIN Raden Mas Said Surakarta juga mengucapkan selamat atas pencapaian akreditasi unggul ini dan menyampaikan bahwa pencapaian ini merupakan hasil dari kerja keras seluruh tim dan dukungan dari berbagai pihak. Ia menekankan bahwa, “akreditasi ini bukan hanya pengakuan atas upaya yang telah dilakukan tetapi juga merupakan dorongan untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pendidikan yang sejalan dengan cita-cita universitas dalam meraih akreditasi internasional”.