Sukoharjo, 29 Oktober 2021. Alih status dari Institut Agama Islam Negeri Surakarta menjadi Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta menjadikan perubahan visi misi Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta merespon hal itu fakultas Adab dan Bahasa sebagai bagian dari UIN RM Said Surakarta juga mereview Visi Misi Fakultas agar sejalan dengan visi misi UIN RM Said Surakarta.

WhatsApp Image 2021 11 04 at 10.44.56

Adapun visi UIN RM Said Surakarta yang terbaru adalah Visi “Menjadi Universitas Islam Unggul dan Inovatif untuk Mewujudkan Masyarakat Indonesia Maju Berkeadaban pada 2034” sedangkan visi fakultas “Menjadi Fakultas Unggul dan Inovatif dalam Ilmu-ilmu Keadaban dan Kebahasaan untuk Mewujudkan Masyarakat Indonesia Maju Berkeadaban pada 2034” menurut dekan fakultas adab dan Bahasa visi diatas bertolak dengan visi universitas maka di perlukan review ulang untuk meluruskan visi dan misi.

WhatsApp Image 2021 11 04 at 10.47.04 WhatsApp Image 2021 11 04 at 10.48.29 2

Lebih lanjut Prof. Dr. Toto Suharto. S.Ag., M.Ag. dalam sambutannya mengatakan bahwa suatu visi memiliki nilai filosofis dan visioner, artinya landasan filsafat yang kuat yang menggambarkan sebuah organisasi dan Lembaga. Sebuah visi merupakan suatu keniscayaan yang dapat berubah oleh karena itu visi misi UIN RM SAID Surakarta yang di gawangi oleh LPM mengalami perubahan maka fakultas Adab dan Bahasa juga mengalami perubahan.

Acara review visi misi ini di buka oleh Prof. Dr. H. Mudofir. S.Ag., M.Pd pukul 08.30. kemduian pemateri dalam acara ini, Dr. Ir. Joko Sutrisno.M.P. beliau menyampaikan perbandingan antar visi misi. Menurutnya visi misi merupakan gambaran tentang masa depan atau cita-cita yang ingin kita capai dalam kurun waktu tertentu.

WhatsApp Image 2021 11 04 at 10.47.13

Perubahan visi misi UIN Raden Mas Said Surakarta yang menggunakan kata peradaban dan capaian pada tahun 2034 ini perlu jadi pertimbangan dan menjadi landasan sekaligus pedoman dalam membuat visi misi yang baru, yang akan di terapkan di fakultas Adab dan Bahasa. Selain itu beliau menyampaikan perbedaan antara visi misi fakultas dengan universitas di beberapa kampus, ini bertujuan sebagai gambaran bagi peserta agar lebih mudah Ketika Menyusun. Lalu penggunaan redaksi juga perlu di perhatikian agar tidak mengandung maka multi tafsir. Kemudian Acara di tutup pukul 16.00.