Kartasura, 23 November 2022 Mahasiswa Fakultas Adab dan Bahasa UIN Raden Mas Said Surakarta mengadakan Pelantikan Ormawa (Organisasi Mahasiswa) periode 2023 yang dibantu oleh PANSUS (Panitia Khusus) Reorganisasi KM FAB sebagai panitia pelantikan dalam kegiatan tersebut. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Lt. 4 FAB dengan dihadiri oleh Wakil Dekan II, Wakil Dekan III, Koorprodi masing-masing jurusan di Fakultas Adab dan Bahasa, dan yang tak kalah penting adalah Mahasiswa yang akan dilantik, yaitu terdiri dari Mahasiswa yang tergabung dalam HMPS  (Himpunan Mahasiswa Program Studi), DEMA (Dewan Eksekutif Mahasiswa), dan SEMA (Senat Mahasiswa).

Acara ini dimulai sekitar pukul kurang lebih 09.30 WIB yang dipandu oleh MC (Master Of Ceremony) yaitu Muntaha dan M. Naufal, keduanya merupakan Mahasiswa dari Prodi Tadris Bahasa Indonesia. Kemudian, dilanjutkan dengan Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya yang dipandu oleh Saudari Nada dari Prodi Sastra Inggris. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ibu Dr. Siti Isnaniah, S. Pd., M. Pd. selaku Wakil Dekan III Fakultas Adab dan Bahasa, dan sekaligus yang membuka  kegiatan pelantikan ini.

WhatsApp Image 2022 12 02 at 11.13.25

Dalam pembukaannya beliau menyampaikan bawa yang hadir dalam pelantikan ini merupakan mahasiswa yang spesial karena selain mengejar Pendidikan tapi aktif berorganisasi.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan acara inti yaitu prosesi pelantikan, yang diawali dengan pelantikan pengurus HMPS Pendidikan Bahasa Inggris oleh Koorprodi PBI. Dilanjutkan pelantikan pengurus HMPS Tadris Bahasa Indonesia oleh Koorprodi TBI. Dilanjutkan pelantikan pengurus HMPS Bahasa dan Sastra Arab oleh Koorprodi BSA. Dilanjutkan pelantikan pengurus HMPS Sastra Inggris oleh Koorprodi Sasing. Dilanjutkan pelantikan pengurus Sejarah Peradaban Islam oleh Koorprodi SPI. Kemudian, dilanjutkan prosesi pelantikan pengurus DEMA (Dewan Eksekutif Mahasiswa) dan juga pengurus SEMA (Senat Mahasiswa). Setelah acara pelantikan selesai, kemudian dilanjutkan dengan Sholat Makan dan juga penutup.

Kegiatan Pelantikan ORMAWA (Organisasi Mahasiswa) Fakultas Adab dan Bahasa Periode 2023 ini berjalan dengan lancar. Kegiatan yang dilakukan setiap satu tahun sekali ini menjadi suatu bentuk kegiatan yang akan selalu berjalan. Pasalnya, kegiatan pelantikan ini menjadi sebuah bentuk perwujudan dari estafet kepengurusan ORMAWA di Fakultas Adab dan Bahasa.