SUKOHARJO – Fakultas Adab dan Bahasa IAIN Surakarta turut prihatin atas dampak pandemi COVID-19 yang sedang melanda Negara Kesatuan Republik Indonesia. Kegiatan ini dilakukan sebagai tindak lanjut atas monitoring kondisi mahasiswa yang dilakukan melalui laman www.fabiainsurakarta.ac.id tempo lalu. Pembagian sembako ini dilaksanakan pada tanggal 29 April 2020.IMG 8950

Prof. DR. Toto Suharto selaku Dekan Fakultas Adab dan Bahasa menjelasakan bahwa paket sembako ini merupakan bantuan sosial dari Satuan Tugas Pencegahan Penyebaran Covid-19 IAIN Surakarta, pendistribusian sembako ini diperuntukan kepada mahasiswa Fakultas Adab dan Bahasa yang masih tinggal di kos maupun pesantren mahasiswa disekitar kampus. Mahasiswa ini kebanyakan berasal dari luar daerah Solo Raya. Seperti Pekalongan, Brebes, Riau, Pati, Banjarmasin, Bengkulu, dan lainnya..

Paket sembako ini berisikan beras 5 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng 2 liter, teh celup 1 dos dengan jumlah keseluruhan 58 biji paket sembako. Dalam penyalurannya Fakultas Adab dan Bahasa dibantu oleh Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Adab dan Bahasa.IMG 8960

“Bantuan ini bertujuan untuk meringankan kawan-kawan mahasiswa terdampak Covid-19, kalau untuk membantu seluruhnya saya rasa tidak cukup karena bantuan sosial ini sangatlah terbatas belum bisa meng-cover seluruh mahasiswa FAB. Jadi mohon maaf bagi kawan-kawan mahasiswa yang belum menerima mohon dimaklumi”.  Kata Toto Suharto Dekan FAB IAIN Surakarta.

“Terimakasih kepada kampus yang sudah memberikan, mudah-mudahan bisa bermanfaat”, tutupnya. Admin